Tempat Berbagi Trik Dan Informasi Sesama Umat

Friday 12 December 2014

ISLAM DIMENANGKAN ATAS SEGALA AGAMA


Assalamualaikum...
Pertanyaan:
          Dalam beberapa ayat, Allah menekankan bahwa Islam akan dimenangkannya atas segala agama.
          Sekarang kita lihat ada paham sekuler, ateisme, dan agama lain yang batil. Belum terlihat dimenangkannya ajaran Islam atas ajaran agama lain.
Jawab :

          Firman Allah dalam (QS: At-Taubah Ayat: 33)

هُوَ الَّذِي أَرْسَلَ رَسُولَهُ بِالْهُدَىٰ وَدِينِ الْحَقِّ لِيُظْهِرَهُ

عَلَى الدِّينِ كُلِّهِ وَلَوْ كَرِهَ الْمُشْرِكُونَ
" Dialah yang telah mengutus Rasul-Nya (dengan membawa) petunjuk (Al-Quran) dan agama yang benar untuk dimenangkan-Nya atas segala agama, walaupun orang-orang musyrikin tidak menyukai."

          Yang serupa ini juga diterapkan dalam surah-surah lain seperti Ash-Shaff : 9, Al-Fath : 28.
Arti dimenangkan atas segala agama, bukan berarti harus ada duel, gulat, atau perang. Umat manusia akan menerima kenyataan bahwa mereka akan mengikuti ajaran-ajaran islam meskipun mereka tidak menyukai. Mereka akan mengamalkan ajaran-ajaran Islam bukan berdasarkan kepatuhan, tetapi karena mereka melihat bahwa nilai-nilai ajaran Islam-lah yang paling benar.
          Misalnya, masalah Poligami maupun talak dahulu di ributkan, sekarang sudah bisa di terima. Minuman arak, judi, perzinahan, riba, juga sudah banyak yang menyadari akan bahaya untuk kemudian kembali lagi kepada kita sendiri untuk menentukan pilihan hidup ini...semoga kita  selalu dalam perlindungan Allah, Amin...Amin...Yarobbal'alamin...

Ngomong-Ngomong sekian dulu gan postingan kali ini, ikuti terus perkembangan blog ini agar kita bisa saling ingat-mengingatkan dalam kebaikan...Jangan lupa comentnya ya gan buat kemajuan blog ini....sekian dulu wassalamualaikum....

0 komentar:

Post a Comment